7 Trik agar tidur nyaman di pesawat

Punya rencana melakukan perjalanan panjang dengan menggunakan pesawat akhir pekan ini? Hal yang paling tidak disukai orang dari pesawat adalah sulitnya untuk mengatur posisi tidur yang nyaman saat mata membutuhkan waktu untuk memejamkan diri. Nah, untuk mengatasi itu kamu bisa mencoba tujuh trik sederhana ini untuk mendapatkan tidur yang nyenyak selama perjalanan kamu.

1. Duduk di dekat jendela
Memilih untuk duduk dekat jendela adalah pilihan yang tepat untuk mendapatkan tidur yang nyaman di pesawat. Tidur dengan posisi bersandar dan mengistirahatkan kepala di sisi jendela pesawat. Ini jauh lebih baik daripada kamu memilih menggunakan bantal leher sementara badan masih dalam posisi tegak. Selain itu duduk dekat jendela memudahkan kamu untuk mengontrol paparan cahaya yang masuk lewat jendela. Selain itu pastikan untuk meregangkan posisi kaki kamu untuk sirkulasi darah yang lebih baik.

2. Membawa perlengkapan kenyamanan
Untuk mendapatkan kenyamanan ekstra, kamu membutuhkan beberapa item pendukung seperti sepasang kaus kaki, jaket atau sweater, t-shirt yang nyaman dan tentu saja playlist yang membantu menyenyakkan tidur kamu. Walaupun sedang berada di ketinggian, kamu bisa menciptakan suasana seperti sedang berada di rumah.

3. Bersandar
Bersandar di kursi akan membantu kamu meringankan beberapa tekanan pada bagian bawah tulang belakang kamu. Selain itu kamu juga bisa memilih untuk tidur dengan duduk tegak. Tetapi jika otot perut kamu tidak cukup kuat, ini dapat membuat kamu mengalami nyeri punggung. Cara lain yang bisa kamu pakai adalah dengan memberi penopang (bisa dengan bantal atau jaket) pada bagian bawah punggung untuk membantu kerja otot perut agar lebih ringan.

4. Hindari obat tidur
JIka kamu melakukan perjalanan sendiri, berhati-hatilah menggunakan obat tidur kecuali jika kamu telah mengetahui cara kerja obat tersebut. Sebagian besar obat tidur mengandung antihistamin yang bisa menyebabkan rasa grogi.

5. Jangan makan berlebihan
Cobalah untuk tidak makan setidaknya selama dua jam dalam perjalanan. Jenis makanan juga berpengaruh pada kenyamanan tidur kamu di pesawat. Misalnya makanan berlemak, mengonsumsi makanan ini bisa membuat perut kamu merasa tidak nyaman dan susah untuk tidur. Makanan berlemak akan membuat jantung bekerja lebih keras untuk memompa darah ke perut dan usus.

6. Antisipasi mabuk kendaraan
Arah perjalanan ternyata berpengaruh pada rasa mual yang kamu alami dalam perjalanan. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa saat bepergian ke arah Timur dengan penerbangan malam, sebaiknya hindari paparan cahaya dan mencoba tidur selama paruh pertama perjalanan. Sedangkan jika kamu bepergian ke arah Barat, hindari cahaya pada paruh kedua perjalanan.

7. Hindari penggunaan alat elektronik
Kita tahu bahwa paparan cahaya adalah salah satu penghambat kita mendapatkan tidur yang nyenyak. Hal yang sama juga berlaku untuk cahaya alat elektronik termasuk telepon pintar, tablet maupun laptop.

Nah, sekarang kamu bisa menikmati perjalanan kamu dengan nyaman, bukan? Semoga bermanfaat!

sumber: merdeka.com

www.elitespringbed.com 

Comments

Popular Posts