3 Tanda yang langsung terlihat saat tubuh terlalu lelah

Tidur malam seharusnya menjadi waktu istirahat total bagi tubuh dan pikiran Anda untuk dapat kembali bekerja atau beraktivitas dengan penuh energi keesokan harinya. Namun, pada kenyataannya, banyak orang yang tidak menjalani cukup istirahat dan terus-menerus diforsir untuk banyak bekerja. Jika hal ini sudah menjadi kebiasaan, Anda cenderung tidak mampu lagi mengenali batasan kemampuan kondisi fisik Anda yang sebenarnya sudah kelelahan. Akibatnya, Anda pun mengalami kelelahan kronis yang dapat berdampak fatal pada kekuatan fisik maupun mental.

Jika Anda cukup sering mengalami kondisi lelah, lama-kelamaan kemampuan Anda untuk beraktivitas dengan lancar dan berinteraksi dengan sekitar Anda akan menurun. Ini bisa menjadi bumerang bagi Anda sendiri. Berikut beberapa efek yang mungkin Anda rasakan jika kelelahan tidak segera diatasi dan tanda bahwa Anda harus berhenti sejenak untuk beristirahat.

1.Emosional 

Orang yang kelelahan, tidak akan mampu berkomunikasi dan berinteraksi secara lancar dengan orang lain. Anda dapat dengan mudah merasa marah, mudah lupa, dan sulit berbicara hingga mengalami depresi.Depresisendiri dapat menjadi penyebab terjadinya insomnia, kelelahan fisik, yang pada akhirnya dapat berdampak negatif bagi kesehatan. Jadi, jika Anda sering galau dan emosi mudah terpancing, itu bisa jadi alarm bagi Anda untuk segera beristirahat.

2.Kognitif 

Akibat kurang beristirahat, pikiran jadi tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Selain itu, efek fisik yang dapat dirasakan karena tekanan mental ini adalahpusing, pandangan mata menjadi kabur, terkadang disertai dengan halusinasi ringan. Pada akhirnya, Anda tidak sanggup melaksanakan tugas-tugas dan tanggung jawab yang membutuhkan koordinasi antara mata dengan tangan.

3.Fisik 

Dari penampakan luar, tubuh Anda mungkin terlihat sehat, tapi belum tentu di dalamnya belum tentu sehat juga. Saat berada dalam kondisi terlalu lelah, sistem dalam tubuh Anda mulai bereaksi secara abnormal. Hal ini dapat menyebabkan mual, tubuh gemetar, dan pikiran juga menjadi tidak jernih. Jika Anda merasa lelah dalam jangka waktu yang lama, penurunan berat badan yang drastis atau kenaikan berat badan yang signifikan dapat terjadi.

Berbagai efek lainnya dari kelelahan berlebihan yang kadang tak kasat mata.
Dua jenis kondisi kesehatan yang berkaitan erat dengan kelelahan kronis yang tidak dapat langsung terlihat secara fisik adalah hipertensi atau darah tinggi serta penyakit jantung. Keduanya dapat berakibat fatal. Jika kelelahan yang Anda alami telah mencapai tahap ini, artinya Anda harus segera berobat ke tenaga medis profesional untuk evaluasi lebih lanjut.
Karena itu jangan biarkan tubuh Anda merasa kelelahan. Luangkan waktu untuk memejamkan mata dan biarkan tubuh beristirahat sehingga ia merasa sehat.

Ditinjau oleh:dr. Nina Amelia Gunawan
Sumber: http://meetdoctor.com/

Comments

Popular Posts